DPRD Kaltim

Wakil Ketua DPRD Kaltim Dukung Larangan Truk Tambang Lewat Jalan Umum

RAIDMEDIA, SAMARINDA – Wakil Ketua DPRD Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim), Yenni Eviliana, secara tegas menyatakan dukungannya terhadap larangan penggunaan jalan umum oleh truk tambang. Pernyataan ini disampaikan menyusul arahan dari Wakil Presiden RI, Gibran Rakabuming Raka, usai melakukan lawatan ke Dusun Muara Kate, Kabupaten Paser, Sabtu (14/6/2025), yang menekankan pentingnya pelarangan tersebut dan mendorong pemanfaatan jalur hauling khusus.

”Saya setuju. Aturannya harus dibuat, jangan hanya sekadar wacana. Saya harap betul-betul dibuatkan aturan. Saya sangat mendukung,” tegas Yenni.

Yenni juga menyuarakan keprihatinan terhadap masalah keselamatan lalu lintas di wilayah selatan Kaltim, khususnya pada ruas jalan dari Komang menuju Batu Kajang. Ia menilai bahwa kondisi jalan yang sempit, penuh tikungan tajam, serta kontur medan yang menanjak menjadikan jalur ini rawan kecelakaan.

”Memang banyak masalah dari Komang ke Batu Kajang. Jalanannya itu menikung, tinggi, dengan beban yang berat memang sering terjadi kecelakaan,” tuturnya.

Politisi dari PKB itu juga menyoroti potensi konflik sosial yang selama ini kerap muncul akibat persoalan jalan hauling, termasuk demonstrasi warga yang terjadi di Batu Kajang. Menurutnya, gejolak tersebut harus dihentikan, dan solusi permanen harus segera ditempuh.

”Saya harap tidak ada demo lagi. Tidak ada keributan lagi. Isu ini sudah menyebar kemana-mana. Banyak fitnah yang tidak baik beredar di masyarakat,” ujarnya.

Yenni berharap pemerintah daerah dan pemerintah pusat bersinergi menerbitkan aturan resmi terkait larangan aktivitas truk tambang di jalan umum. Ia menekankan bahwa ini adalah momen penting untuk menciptakan tertib lalu lintas dan ketenteraman warga, sejalan dengan arahan dari pusat. (adv/tri)

Related Articles

You cannot copy content of this page