Siapkan Pemuda Kaltim Berdaya Saing

RAIDMEDIA, SAMARINDA – Di era globalisasi yang serba cepat saat ini, anak muda harus dibekali pengingkatan kapasitas diri. Seperti ilmu pengetahuan dan teknologi (IPTEK).
Dibentuknya Ibu Kota Nusantara (IKN) di Kaltim, potensi pemuda harus terus ditingkatkan agar bisa bersaing dengan pemuda dari luar Kaltim. Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kalimantan Timur (Kaltim), berperan penting dalam mendorong pemuda Kaltim untuk melek IPTEK.
Kepala Bidang Pengembangan Pemuda Dispora Kaltim, Mardareta, menyebut Dispora Kaltim telah menginisiasi berbagai program dan kegiatan bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan pemanfaatan dunia digital di kalangan pemuda.
“Dispora Kaltim berupaya mengenalkan pemuda-pemudi di Bumi Etam kepada IPTEK yang bertujuan untuk meningkatkan dan membangkitkan inovasi perekonomian,” ujarnya.
Pemahaman tentang teknologi adalah aset berharga di era digital saat ini. Pemuda yang melek IPTEK memiliki keunggulan dalam memahami dan memanfaatkan berbagai teknologi yang semakin maju. Mereka dapat dengan mudah beradaptasi dengan perubahan teknologi, yang merupakan kunci untuk tetap kompetitif di pasar kerja yang kompetitif.
“Salah satu tantangan besar yang kita hadapi adalah kemiskinan. Namun, dengan pemanfaatan IPTEK, ini dapat diatasi. Dengan teknologi mempermudah akses ke berbagai peluang ekonomi, termasuk pekerjaan jarak jauh dan bisnis online,” tambahnya.
Mardareta juga menilai bahwa Pemuda Kaltim memiliki potensi besar untuk mendongkrak kemajuan dan pertumbuhan ekonomi. (mil/adv)



