DPRD Kutim

DPRD Kutim Dorong Perbaikan Fasilitas Umum di Sangatta Utara

RAIDMEDIA, KUTIM – Perbaikan sejumlah fasilitas umum di Kecamatan Sangatta Utara, Kutai Timur (Kutim), menjadi perhatian serius DPRD Kutim. Fasilitas yang perlu diperbaiki mencakup jalan hingga fasilitas umum lainnya.

Ketua Komisi A Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kutim, Eddy Markus Palinggi, mengatakan bahwa masyarakat di daerah daerah pemilihan (dapil) 1 sangat mendambakan perbaikan tersebut. Menurutnya, keberadaan fasilitas umum yang memadai sangat penting untuk menunjang aktivitas masyarakat sehari-hari.

“Ini sangat didambakan masyarakat, terutama di wilayah dapil 1. Hal tersebut juga akan meningkatkan kualitas hidup masyarakat,” kata Eddy.

Sebagai Ketua Komisi A, Eddy berkomitmen untuk terus mengawal proses perbaikan fasilitas umum di wilayah Kutim. Ia menegaskan bahwa perbaikan infrastruktur merupakan bagian dari tanggung jawab pihaknya dalam memenuhi kebutuhan masyarakat serta meningkatkan pelayanan publik.

Politikus Partai NasDem itu juga mengajak semua pihak –baik pemerintah daerah, swasta, maupun masyarakat–untuk berkolaborasi dalam mewujudkan perbaikan fasilitas umum.

“Kami berharap adanya dukungan dan komitmen dari semua pihak yang terlibat, sehingga aspirasi masyarakat ini benar-benar terwujud dan membawa dampak positif,” pungkas Eddy. (tri/adv)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You cannot copy content of this page