Agusriansyah Soroti Lemahnya Integrasi Pembangunan di Kaltim

RAIDMEDIA, SAMARINDA – Anggota DPRD Kalimantan Timur (Kaltim), Agusriansyah Ridwan, menyoroti belum optimalnya pola perencanaan pembangunan terintegrasi antarwilayah. Ia menilai, sinergi antarperangkat daerah dan lembaga perencana seperti Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) sangat penting untuk menghasilkan pembangunan yang efektif dan merata.
“Apakah perangkat daerah ini sudah memiliki hasil analisis yang dirinci oleh badan, semacam lembaga riset daerah ataukah oleh Bappeda? Itu yang bisa kita diskusikan bersama,” ujar Agusriansyah.
Agusriansyah menyampaikan bahwa selama ini banyak proyek pembangunan yang tidak selaras dan terkesan parsial. Salah satu contohnya adalah pembangunan sekolah yang tidak diiringi oleh penyediaan infrastruktur pendukung, seperti jalan.
“Seharusnya dibangun secara simultan. Kita bangun sekolah, namun akses jalannya belum tersedia. Ini kan ironis,” tegasnya.
Ia menambahkan, jika seluruh aspek pembangunan dilakukan secara terpadu dan berkelanjutan, maka tidak ada lagi alasan keterbatasan akses, terutama dalam proses Seleksi Penerimaan Murid Baru (SPMB).
“Kalau sarana dan prasarananya sama, infrastrukturnya jalan, apalagi kalau dibangun juga asrama dan disediakan makanan bergizi di daerah tertinggal, maka tidak adil kalau hanya kota yang mendapatkan perlakuan istimewa seperti itu,” katanya.
Agusriansyah berharap ke depan seluruh wilayah Kaltim mampu menerapkan pola pembangunan berbasis data dan terintegrasi antarsektor, agar pemerataan benar-benar terasa, terutama di sektor pendidikan dan pelayanan dasar lainnya. (adv/bi)



