IPP Kaltim Naik ke Level Tiga Nasional

RAIDMEDIA, SAMARINDA – Upaya Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) dalam meningkatkan daya saing pemuda Benua Etam melalui instansi terkait membuahkan hasil, salah satunya melalui Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kaltim.
Tiga tahun terakhir Indeks Pembangunan Pemuda (IPP) di Kaltim mengalami peningkatan. Tahun 2023 IPP Kaltim berada di level tiga secara nasional.
Sub Koordinator Kepemimpinan, Kemitraan, dan Kepeloporan Kepemudaan, Bidang Pengembangan Pemuda, Dispora Kaltim, Rusmulyadi, menyebut tiga tahun terakhir IPP Kaltim mengalami peningkatan dalam tiga tahun terakhir. Pada tahun 2021, IPP Kaltim berada di angka 52,5 poin. Kenaikan terjadi pada tahun 2022 menjadi 56,67 poin. Lalu, pada tahun 2023 kembali naik menjadi 59,83 poin.
“Capaian IPP Kaltim pada 2022 ada di peringkat tujuh dan berada di atas rata-rata nasional. Sedangkan pada 2023 dengan IPP 59,83 ini juga berada di atas rata-rata nasional yang tercatat sebesar 55,83 poin,” ungkapnya, belum lama ini.
Rusmulyadi menambahkan, Kaltim menjadi provinsi dengan lima besar perolehan IPP di Indonesia, diantaranya adalah Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) dengan indeks 70 poin, disusul Bali 62, Kaltim 59,83, Maluku Utara 58,83, dan Aceh dengan IPP yang sama 58,83 poin. Peningkatan IPP di Kaltim tersebut, menurutnya didorong oleh sejumlah perbaikan indikator.
“Ada lima indikator untuk menentukan IPP. Pertama pendidikan, kedua kesehatan dan kesejahteraan, ketiga lapangan dan kesempatan kerja, keempat partisipasi dan kepemimpinan, dan kelima domain gender dan diskriminasi,” ujarnya. (mil/adv)



